Kab Bandung, PWPM News.com –
Dalam rangka memperingati Hari Kemerdekaan RI yang ke 78 dan hari PGRI, PGRI kecamatan Cangkuang Kab Bandung mengadakan Pertandingan Bulutangkis. Bertempat di GOR Pituin desa Ciluncat kec Cangkuang , Selasa 22/07/2023.
Ketua PGRI kecamatan Cangkuang Hermanto SPD, saat di Wawancara awak media mengatakan ” Dalam rangka memperingati dan memeriahkan acara HUT Kemerdekaan RI ke 78 dan Hari PGRI, PGRI kecamatan Cangkuang mengadakan pertandingan olah raga Bulutangkis,”katanya.
“Selain Bulutangkis atau Badminton kita juga mengadakan pertandingan yang lainnya seperti Tenis Meja, Bola Voli, Renang, Sepak bola, Bakiak dan egrang, total semuanya ada 7 cabor yang di pertandingkan,”imbuh ketua PGRI.
Sebanyak 20 SD negri yang ada di kecamatan Cangkuang Kab. Bandung mengikuti Pertandingan yang akan berlangsung selama satu Minggu.
“Rencananya pertandingan ini akan berlangsung selama satu Minggu dari sekarang dan nantinya akan di persiapkan untuk pertandingan antar kecamatan se-kabupaten Bandung yang akan di laksanakan pada tanggal 23 September di kecamatan Nagreg,”lanjutnya.
“Saya berharap pertandingan ini berjalan dengan lancar dan menghasilkan juara yang akan mewakili PGRI kecamatan Cangkuang pada pertandingan antar kecamatan se-Kabupaten Bandung di Nagreg bulan depan,”pungkasnya.
Selama pertandingan berjalan dengan aman dan kondusif.
(Wan)
198 total views, 2 views today